Influence ID – Influencer Performance Platform Pertama di Indonesia
Seperti yang kita ketahui, TikTok jadi salah satu media sosial yang populer beberapa tahun terakhir. Bahkan dilansir dari Social Shepherd, setiap harinya hampir sebanyak 30 juta orang membuka aplikasi TikTok! Banyaknya keunggulan TikTok membuat aplikasi ini begitu disukai berbagai kalangan profesi, mulai dari pebisnis hingga influencer.
Nah sebelum TikTok menjadi media sosial yang famous seperti sekarang, para influencer menggunakan Instagram sebagai channel untuk berkolaborasi dengan para brand di luar sana.
Namun, saat ini banyak influencer yang juga menggunakan TikTok untuk berkreasi & membangun interaksi dengan audiens nya karena TikTok punya fitur & ekosistem yang menarik.
Saat kamu ingin membuat video TikTok dengan background dari internet/smartphone, kamu bisa menggunakan fitur green screen.
Fungsi green screen di TikTok hampir sama dengan fungsi saat pembuatan film, yaitu untuk menggabungkan 2 objek berbeda dalam satu frame dengan tujuan memanipulasi antar keduanya.
Dengan fitur ini, video TikTok buatanmu jadi akan lebih engage & memudahkan proses produksinya.
Fitur stitch digunakan untuk membuat menyambungkan video milik kita sendiri dengan video milik pengguna lain. Biasanya fitur ini digunakan untuk memberikan respon/mengomentari video orang lain. Nantinya, video milikmu akan muncul pada bagian akhir.
Di TikTok, kamu bisa menyembunyikan suara aslimu dengan berbagai efek suara yang tersedia. Mulai dari efek suara tupai, echo, dan sebagainya.
Dengan menggunakan sound effect yang sedang viral, video TikTok mu berpotensi masuk FYP (For You Page) sehingga meningkatkan jumlah views.
Selain 3 fitur unik TikTok yang bisa dimanfaatkan oleh para Influencer, berikut 3 keunggulan TikTok yang bisa didapat oleh Influencer.
Thanks to algorithm of TikTok, siapapun bisa viral & populer!
Kalau kontenmu relate dengan audiens, kemungkinan besar kontenmu akan FYP dengan bantuan algoritma TikTok yang unik ini.
Tips:
– Sebelum membuat konten, jangan lupa untuk research terlebih dahulu siapa target audiens utamamu. Seperti apa yang mereka sukai, apa kegiatan mereka sehari-hari, dan sebagainya.
– Setelah itu kamu harus membuat konten yang relevan dengan karakter audiens
– Jangan lupa juga konsisten dalam meng-upload konten, ya! Karena hal ini akan membuat algoritma TikTok mengenali akun TikTokmu & mendorong kontemu untuk masuk ke FYP.
Keunggulan lainnya yang akan didapat oleh influencer adalah TikTok dapat memberikanmu peluang untuk memiliki audiens yang autentik.
Hal ini lagi-lagi tidak terlepas dari algoritma TikTok yang personalized atau disesuaikan dengan interest audiens.
Ketika kamu sudah memiliki audiens yang autentik, besar kemungkinan konten yang kamu buat akan mengalami peningkatan jumlah views/share.
Pernah lihat temanmu checkout barang setelah liat rekomendasi dari video di TikTok?
Yup, saat ini memang banyak audiens yang membeli barang/produk setelah melihat konten di TikTok. Mulai dari skincare, perkakas rumah tangga, starter kit untuk WFO, hingga pernak-pernik untuk hewan peliharaan semuanya bisa ditemukan di Tiktok.
Tingginya antusiasme para pengguna TikTok inilah yang membuat para TikTok influencer memanfaatkan momen tersebut untuk mendapat cuan melalui kolaborasi bersama brand favorit nya.