Influence ID – Influencer Performance Platform Pertama di Indonesia

Influencer Marketing: Strategi Promosi Andalan di Akhir Tahun

12 December 2023

Hey, like this? Why not share it with a buddy?

Seiring dengan berakhirnya tahun 2023, ada salah satu tren yang terus memainkan peran kunci. Jawabannya adalah Influencer Marketing. Yuk, cari tau mengapa influencer marketing menjadi pilihan promosi andalan bagi banyak brand menjelang akhir tahun. Mari simak lebih lanjut!

Mengapa Akhir Tahun Menjadi Waktu yang Tepat?

Memanfaatkan influencer marketing selama akhir tahun dapat menjadi strategi yang cerdas dan efektif. Dengan banyaknya promo di akhir tahun, semangat persiapan menuju tahun baru dan aktivitas belanja, brand dapat membangun campaign yang relevan dengan audiens mereka. Dengan demikian, akhir tahun punya banyak  kesempatan untuk menciptakan hubungan yang kuat antara brand dan konsumen melalui kekuatan influencer marketing.

Fungsi Influencer Marketing di Akhir Tahun

Fungsi Influencer Marketing untuk Advertiser:

1. Meningkatkan Konversi Penjualan di Akhir Tahun

Dengan collab bersama influencer yang memiliki audiens yang relevan, advertiser atau pengiklan dapat mencapai target pasar mereka dengan lebih efektif. Hal ini tentunya bisa  meningkatkan peluang konversi penjualan, terutama karena orang cenderung lebih aktif berbelanja di akhir tahun.

2. Meningkatkan Brand Awareness

Influencer marketing dapat membantu meningkatkan brand awareness di antara para audiens.. Di akhir tahun, di mana banyak orang mencari produk untuk hadiah atau pun berbelanja untuk liburan, pengaruh dari influencer tentunya dapat memberikan exposure yang signifikan.

3. Memanfaatkan Engagement di Media Sosial

Musim liburan seringkali merupakan waktu di mana orang lebih aktif di media sosial. Influencer marketing dapat memanfaatkan tingginya engagement untuk membuat campaign yang lebih efektif dan mendapatkan respons yang lebih besar dari audiens

Fungsi Influencer Marketing untuk Influencer:

1. Mendapatkan Cuan Lebih Banyak

Akhir tahun sering diidentifikasi sebagai musim belanja. Konsumen cenderung lebih aktif berbelanja selama periode ini, dan influencer dapat memanfaatkan momentum ini untuk berkolaborasi dengan beberapa brand yang ingin meningkatkan penjualan mereka sepanjang musim liburan.

2. Membangun Portfolio

Karena peningkatan pembelian di akhir tahun meningkat, maka banyak brand yang ingin bekerjasama melalui influencer marketing, bertambahnya kerjasama dengan brand, maka influencer bisa membangun portfolio baru yang bisa menjadi langkah yang baik untuk meningkatkan visibilitas dan menunjukkan keterampilan konten yang telah dibuat.

3. Menghadirkan Kepercayaan untuk Brand

Influencer seringkali memiliki pengikut yang loyal dan percaya pada rekomendasi mereka. Testimoni dan ulasan positif dari influencer dapat meningkatkan kepercayaan brand saat ingin berkolaborasi dengan influencer tersebut.

Promosikan Bisnismu di Akhir Tahun Dengan Promo Spesial 300 Ribu Influencer di Influence ID Agar Bisnismu Auto Cuan!

Yuk daftar menjadi Influencer di Influence ID dengan cara download aplikasi Influence ID di App Store atau Play Store

Lalu untuk para advertiser, daftarkan bisnismu sekarang melalui www.influence.id  & masukan kode promo spesial “300RBINFLUENCER” agar bisnismu makin cuan di akhir tahun!